Senin, 18 Januari 2010

CARA BUAT SOAL PAKAI TRIGGER

1. Tuliskan soal dengan fasilitas kotak teks
2. Tuliskan jawaban (A, B, C, dan D) masing-masing menggunakan kotak teks, misalkan jawaban A, B, dan C adalah jawaban yang salah dan jawaban D adalah jawaban yang benar.
3. Tuliskan teks "Jawaban salah" dengan menggunakan kotak teks (aturlah posisi di bawah pilihan jawaban A, B, C, dan D)
4. Berikan efek animasi kotak teks "Jawaban salah" dengan animasi masuk (entrance) dan pilih appear (buatlah efek animasi entrance-appear sebanyak 3, ingat bahwa soal pilihan ganda hanya ada satu jawaban yang benar)

5. Tulikan teks "Jawaban benar" dengan menggunakan kotak teks lalu berikan efek animasi entrance-appear (cukup satu saja)
Memberikan efek animasi sudah, sekarang lanjutkan dengan memberikan fungsi tombol (trigger), tentunya Anda sudah mengetahui jawaban-jawaban yang salah (A, B, dan C) dan benar adalah D. (saya misalkan saja)
6. Perhatikan pada kotak dialog efek animasi di situ terdapat 4 efek animasi entrance-appear
7. Pilihlah efek animasi teks "Jawaban salah" yang pertama lalu klik tanda panah samping lalu muncul pilihan, silahkan pilih "Timing"
8. Muncul kotak dialog, silahkan klik trigger dan klik lingkaran ke dua "Start effect on click of"
9. Silahkan cari kotak teks jawaban A. ... (A adalah jawaban yang salah) dan akhiri dengan klik Ok
10. Ulangi langkah 7-9 untuk membuat tombol trigger pada jawaban B dan C dengan efek animasi "Jawaban salah" sehingga muncul 3 pilihan tombol "Jawaban salah"
11. Tersisa 1 efek animasi entrance-appear dari teks "Jawaban benar", untuk membuatkan tombol trigger lakukan hal yang sama (langkah 7-9) dengan memilih tombol jawaban D. ... dan akhir klik Ok.
12. Selesai, silahkan uji coba dulu dengan menekan F5 dan silahkan klik jawaban-jawabannya dan perhatikan apakah teks "Jawaban salah" muncul jika diklik jawaban yang salah atau muncul teks "Jawaban benar" jika diklik jawaban yang benar.
Masalahnya, semua teguran jawaban muncul sehingga membingungkan mana jawaban yang benar atau salah, untuk menghilangkan teguran "Jawaban salah" jika sudah menemukan yang benar sehingga hanya teguran "Jawaban benar" yang tampil, sebaiknya ditambahkan efek animasi keluar (Exit-Disapper) dengan cara berikut ini:
1. Pilihlah kotak teks "Jawaban salah" lalu berikan efek animasi Exit-Disapper dan tempatkan efek animasi ini pada trigger "Jawaban benar" posisinya di atas efek animasi dari teks "Jawaban benar"
2. Tambahkan efek animasi dari kotak teks "Jawaban benar" dengan efek Exit-Disapper sebanyak 3 kali, lalu bagi-bagi efek animai ini pada tombol trigger Jawaban yang salah (A, B, dan C), posisinya di atas masing-masing efek animasi Entrance-Appear.
3. Tambahkan efek animasi Exit-Disapper dari teks "Jawaban salah" dan "Jawaban benar" dan posisinya jangan digeser
4. Ubahlah semua efek animasi star dengan With Previous
5. Selesai



Lanjut membaca“CARA BUAT SOAL PAKAI TRIGGER”  »»

MEMBUAT SOAL + SKORNYA DI POWER POINT

Mungkin kalian pernah berfikir untuk membuat kuis dan memainkan kuis buatan anda ke teman anda.
Atau bagi pelajar sepeti saya, mungkin kalian pernah disuruh untuk membuat sebuah soal atau
kuis dipowerpoint plus dengan skornya oleh guru kalian.

sebelumnya kalian sudah harus membuat soal dan jawaban terlebih dahulu yach. bisa kan bikin soalnya.
setelah itu, mari kita membuat code macro nya.
caranya klik tools >macro >macros.. >pada macro name tuliskan "right" tnpa tanda petik, trus enter.
setelah itu akan keluar visual basic editor. blok semua code yang ada dan ganti dengan code di bawah ini !


Public NumberCorrect As Integer
'Public variables retain their value so they can be added to each time a macro is run.
Sub Initialise()
'Sets the score to zero so it's not added to the previous user's total, and goes to the first question.
NumberCorrect = 0
ActivePresentation.SlideShowWindow.View.Next
End Sub
Sub Correct()
'Adds one to the total correct and moves to the next slide
NumberCorrect = NumberCorrect + 1
ActivePresentation.SlideShowWindow.View.Next
End Sub
Sub Display()
'Shows the result in a pop-up message box with some explanatory text
MsgBox ("selamat, kamu "& " mendapatkan skor "& NumberCorrect)
End Sub


setelah itu, anda tutup visual basic editornya dan kembali ke soal yang telah dibuat.
arahkan ke slide yg pertama atau paling atas dan isi slide itu dengan action button costum dan add text di action button dengan
tulisan " masuk ke quiz " tambahkan action seting pada action button tadi Run macro > initialise.
lalu pada setiap jawaban yang benar beri action seting > run macro > correct.
setelah semua jawaban benar telah diberi aksi run macro > correct,
anda pergi ke slide terakhir dan isi slide itu dengan tulisan " lihat skor " atau dgn tulisan apa aja dan
beri action setting > run macro > display.

jalankan presentasi anda sampai selesai dan..... jrennggg!!! akan keluar kotak mirip kaya java scrip gitu,
dan bertuliskan selamat anda mandapatkan skor X, X adalah jumlah jawaban yang benar (jumlah number correct).
sebenarnya pada code macro diatas masih bisa diedit lagi yang Numbercorrect + 1 dengan + berapa aja, terserah anda.
oh iya ada tips menyimpan file di powerpoint supaya kalau kita mau menjalankan presentasi kita, kita tidak usah membuka powerpoint dulu, tapi hanya tinggal
mengklik file powerpoint kamu dan presentasi langsung jalan (langsung slide show). Caranya adalah : ketika kamu mau meng save file kamu dengan
megklik save as, pada pilihan save as type kamu plih .pps . jadi nanti name file powerpoint kamu menjadi NAMAFILE.pps

http://jakboy33.blogspot.com


Lanjut membaca“MEMBUAT SOAL + SKORNYA DI POWER POINT”  »»

Selasa, 05 Januari 2010

Cara Install VMWARE Pada Windows XP

1. Pertama cari Software Vmware, klo saya pake yang versi 5, klo kamu?

2. License Agreement
Clik Yes, I accept the terms in the agreement trus clik next lagi…next lagi
3. Masuk ke Destination Folder
Yaa tinggal mo diletakkan dimana de'? Suka² kamu lah, pilih Change
Atw pilih defaultnya aja..! next lagi

4. Configure Shortkets
Saya pilih untuk ditampilkan di Desktop saja, lainnya hilangkan
Next lagi..
5. Siaaappp…!!! Clik Install
Tunggu sekitar 3 menit :-w . . . .
6. Yupps Finish deh, guaammpang ikh.. " lha wong cuma tinggal next next
aja j.. anak TPA aja bisa Mas "

Emm.. sekarang kita coba bareng² lagi install RHEL 4 dari virtual machine yang baru saja kita masukin di windows kita. Yuk…zhuuu

7. Buka Vmware Workstation yang ada pada desktop
8. Pilih New Virtual Machine

9. Welcome to the New Virtual Machine Wizard – clik next
10. Select the Appropriate Configuration – pilih Typical aja
11. Select a Guest Operating System

Disini saya akan pilih OS-nya pake Linux dan Version pilih Red Hat Enterprise Linux 13. Karena RHEL 4 setara dengan Oracle Enterprise Linux 4
Clik Next lagi…

14. Name the Virtual Machine



Bebas loh mo kasih nama apa, misal : OracleEL 4 ato yang lain, klo lokasi penyimpanannya biar mudah mengingat kasih Folder name sendiri aja and yang penting Drive-nya gede. Atau Free Space Harddisk paling gak 15 Gb lah


15. Network Type
Pilih defaultnya Use bridget networking, maka PC virtual yang kita buat akan otomatis ke LAN.
Klo hanya akan melakukan koneksi dalam satu PC saja bisa pilih Use host-only networking

Pilih defaultnya Ok, Next…
16. Specify Disk Capacity

Kita rinci saja untuk kebutuhan Oracle softwarenya 3,5 Gb lah. Untuk Database 5 Gb dan 3,5 Gb lagi untuk Linux. Tapi boleh saja kita kasih 15 Gb, dan beri centang pada Split disk into 2 Gb files. Hardisk virtual yang akan kita buat ini bukanlah hardisk beneran tapi merupakan file yang dianggap sebagai hardisk virtual dan akan lebih aman jika di split 2 Gb.


Clik Finish
Yup... PC udah selesai kita buat, tapi hati-hati.., lihat dulu spec yang ada, apakah sudah sesuai dengan anjuran dari ORACLE Technology Network.
Kita naikan memory nya jadi 512 yaaa misal lho, ga harus.. lebih gede-an jg boleh asal ga melebihi RAM pada PC sesungguhnya, yang penting sesuai rekomendasi dari Oracle aja wis.

Clik pada icon kunci pas / Edit virtual mechine setting dan edit dari situ

sumber:www.akakom.ac.id

Lanjut membaca“Cara Install VMWARE Pada Windows XP”  »»